Hubungan Rasio Kompresi dengan Jenis Bahan Bakar

icon 14 March 2022
icon Admin

Sekilas mungkin tampak BBM dengan oktan yang lebih tinggi akan memberikan performa yang lebih baik bagi kendaraan. Namun, penggunaannya ternyata harus tetap mengikuti rasio kompresi. Jika tidak, akan muncul dampak negatif seperti pada penjelasan berikut ini.

Performa dan mesin pada kendaraan yang memiliki rasio kompresi yang tinggi akan memburuk jika menggunakan BBM dengan oktan yang rendah. Pada keadaan ini, BBM akan terbakar pada waktu yang kurang tepat. Ini juga dapat menyebabkan peningkatan pada emisi gas buang.

Pemborosan bahan bakar akan terjadi jika menggunakan BBM dengan oktan tinggi pada kendaraan yang memiliki rasio kompresi rendah. Ini disebabkan oleh adanya pembakaran yang tidak sempurna. Selain itu, akan terjadi peningkatan polusi dan lost power.

Itulah beberapa hal yang harus diperhatikan ketika Anda ingin memilih BBM. Anda harus memeriksa secara pasti rasio kompresi dan oktan agar kendaraan Anda lebih awet. Untuk nilai rasio kompresi itu sendiri dapat Anda temukan pada buku manual kendaraan.