Ketahui Gejala Rack Steer Rusak dan Komponennya
Rack Steer memiliki peran penting sebagai penghubung antara kaki-kaki dan stir termasuk roda. Komponen ini bisa mengalami kerusakan dengan munculnya beberapa gejala yang ditimbulkannya.
Jika kerusakan ini terus dibiarkan maka kinerja dari steer yang digunakan tidak bekerja dengan maksimal. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka perlu diperhatikan apa saja gejala rack steer rusak.
Gejala Rack Steer yang Rusak
Sebagai pemilik mobil perlu melakukan perawatan dan perbaikan mobil secara berkala. Terlebih jika usia mobil yang digunakan sudah lama.
Kerusakan pada komponen mobil bisa saja terjadi dengan beberapa tanda atau gejala yang muncul saat kendaraan dikemudikan.
Kerusakan steer ini juga bisa dilihat dari gejala-gejala yang terlihat saat mobil dipakai. Apa saja itu? Berikut beberapa gejala rack steer mobil yang rusak beserta komponennya.
1. Suara Roda Mobil Memekik
Salah satu tanda komponen rack steer yang rusak bisa didengar melalui suara roda mobil yang dikemudikan. Ciri-cirinya biasanya terdengar suara yang memekik.
Untuk memastikan apakah komponen ini rusak atau tidak, perhatikan gejalanya dengan mengecek suara saat mobil melaju dengan kecepatan lambat. Jika suara yang dihasilkan berdengung atau memekik, ini bisa menjadi tanda bahwa stir mobil Anda rusak.
2. Roda Mobil Bergetar
Gejala selanjutnya dapat dilihat apakah roda mobil saat dikemudikan terasa bergetar. Apabila mobil berjalan dalam keadaan idling dan merasakan getaran, ini bisa menjadi tanda steer sedang rusak.
Getaran ini bisa terjadi karena drive belt pada mobil sedang bermasalah dan rusak. Sehingga alat ini membutuhkan tegangan yang tepat agar berfungsi dengan normal dan dapat digunakan kembali. Oleh sebab itu, periksa secara rutin drive belt mobil untuk mencegah roda bergetar.
3. Roda Mobil Sulit Berputar
Tanda selanjutnya juga bisa dirasakan apabila roda mobil terasa sulit berputar. Untuk mengetahuinya, cobalah memutar roda kemudi saat mobil digunakan.
Jika roda sulit berputar ini bisa disebabkan akibat kurangnya minyak power steering atau tekanan pada ban yang tidak memadai. Tak hanya itu, kerusakan pada rack steer mobil juga bisa menyebabkan masalah ini.
4. Tumpulnya Ujung Gigi Pinion dan Harmonika
Ciri selanjutnya adalah periksa pada gigi pinion dan harmonika pada mobil. Jika ujung gigi terlihat tumpul, ini bisa menjadi tanda gejala rack steer mengalami kerusakan.